Jumat, 16 November 2007

PEDANG SAKTI LANGIT HIJAU (CANG QIONG SHEN JIAN)



Cerita dibuka dengan perjalanan kakak beradik Xing Yue Shuang Jian
(Sepasang Pedang Bulan Bintang) membawa Xiong Ti - anak laki 7
tahun, dan anak perempuan Pangeran Yin Ren. Kemudian mereka bertamu
ke tempat Sha Tian Ji berjuluk Bao Ma Shen Bian (Shen Bian = Pecut
Sakti, Bao Ma tidak diterjemahkan, tapi cayhe tebak artinya : Kuda
Mestika, mengingat keahliannya mengendalikan dan menotok kuda).
Pedang Utara Pecut Selatan - sebutan untuk Xing Yue Shuang Jian dan
Bao Ma Shen Bian, akhirnya saling bertarung mengukur kelihayan.

Setelah peristiwa di rumah Sha Tian Ji, Xing Yue Shuang Jian
akhirnya meninggal dan mewariskan catatan ilmu silatnya kepada Xiong
Ti. Xiong Ti bertahan hidup dan mempelajari Tian Lei Shen Gong (Tenaga Sakti Petir Langit) dan ilmu pedang 13 jurus Cang Qiong warisan gurunya, ditambah 10 jurus aneh yang diajarkan Du Xin Shen Mo (tidak diterjemahkan, kira-kira : Iblis Sakti Hati Beracun) Hou Sheng.

Pada umur 16 tahun, dengan berbekal pedang mestika Qi Tian Jian,
Xiong Ti pertama kali terjun ke dunia persilatan untuk mencari Sha
Tian Ji guna membalas dendam. Tidak ketemu Sha Tian Ji, malah
terlibat pertikaian sampai ke acara peresmian pendirian kembali
partai jahat Tian Yin Jiao (tidak diterjemahkan, malah pertama-tama
ditulis Tai Yin Jiao). Di sini, Xiong Ti diangkat murid oleh Pak Tua
Piao Ran dan belajar selama 4 tahun serta memakan obat ajaib Shou Wu.

Setelah turun gunung lagi, Xiong Ti bertemu dan saling jatuh cinta
dengan Xia Yun, yang tidak diketahuinya adalah anak angkat Sha Tian
Ji; mengangkat saudara dengan Shang Wei Ming - pemuda pemimpin
pemberontak yang lihai. Xiong Ti dan Shang Wei Ming termasuk 2 dari
3 orang pesilat muda yang terkenal saat itu. Mereka sempat bentrok
dengan jago-jago Wu Dang, sedangkan Wu Dang mengumpulkan para tokoh
aliran lurus untuk membasmi Tian Yin Jiao yang semakin kuat.

Ada beberapa cabang cerita yang ditawarkan, yang mestinya menarik
apabila dilanjutkan sampai tuntas, seperti rahasia yang terkandung
dalam sepasang pedang mestika Qi Tian Jian dan Gu Ren Jian,
identitas Xia Yun dan Shang Wei Ming yang sebenarnya, ataupun teka-
teki kematian Xing Yue Shuang Jian.

Pada bagian akhir, Xiong Ti, Shang Wei Ming, dan Xia Yun bertarung
dengan jago-jago Tian Yin Jiao; kemudian bersama Xia Yun bertemu
dengan Sha Tian Ji. Inilah peluang Xiong Ti untuk membalas dendam.
Sha Tian Ji jelas bukan lagi tandingan Xiong Ti yang sudah lihai
sekali. Akhir ceritanya cukup mengejutkan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar